JAM

Selasa, 29 April 2014

1 Rajab 1435 H

Kapan 1 Rajab 1435 H
  • 1 Rajab 1435 H bertepatan pada hari Kamis 1 Mei 2014
Kejadian Pada Bulan Rajab
Dalam sejarah Islam di bulan Rajab tercatat beberapa sejarah penting yang pernah terjadi di masa perjuangan umat Islam pada waktu itu. Sejarah tersebut antara lain :
  • Perang Tabuk atau Ghazwah Tabuk. Perang Tabuk terjadi pada bulan Rajab tahun 9 Hijriyah atau bertepatan dengan bulan Oktober tahun 631 Masehi. Perang Tabuk langsung di pimpin oleh Nabi Muhammad SAW dan menjadi perang terakhir bagi beliau. Tabuk sendiri merupakan kawasan padang pasir yang sangat gersang yang lokasinya berada di utara semenanjung Arab, jauh dari Makkah dan Madinah.
  • Pembebasan Kota Al-Quds. Peristiwa yang besar juga terjadi dibulan Rajab yakni pembebasan Al-Quds oleh Shalahudin Al-Ayyubi dari tangan kaum salibis. Pembebasan Al-Quds ini terjadi pada bulan Rajab 583 H/1187 M. Al-Quds merupakan sebuah kota yang di dalamnya terdapat kompleks Al-Aqsha, yang memuat beberapa situs sejarah tiga agama yakni Islam, Yahudi maupun Nasrani. Nama lain dari A-Quds adalah Baitul Maqdis dan Yerussalem.
  • Peristiwa isra Mi’raj terjadi pada tanggal 27 Rajab?. Peristiwa isra’ wal mi’raj, yakni diperjalankannya Rasulullah Saw. dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsha di Palestina (isra) selanjutnya dari sana Rasulullah diberangkatkan ke Shidratul Muntaha (langit). Namun Peristiwa Isra Mi’raj terjadi pada bulan rajab ini masih dipertentangkan.
Anjuran Pada Bulan Rajab
Berpuasa di bulan Rajab – Minimal 1 Hari terutama pada tanggal 27 Rajab. Mandi keramas menyambut bulan rajab dan berpuasa di dalamnya, maka hatinya tidak akan mati dan dibersihkan hatinya bagaikan bayi dan dapat mengankat 70 org yg berdosa diakhir zaman.
  • Berpuasa 1 hari : Menghapuskan dosa 3 tahun.
  • Berpuasa 2 hari : Penghuni langit memberika kemuliaan
  • Berpuasa 3 hari : Selamat dari bahaya dunia akhirat (termasuk fitnah dajal)
  • Berpuasa 7 hari : Ditutup 7 pintu neraka, dibuka 3 pintu syurga
  • Berpuasa 10 hari : Dikabulkan apa saja kemauannya.
  • Berpuasa 15 hari : Ditutup dosa-dosanya diangkat derajatnya.
Amalan Bulan Rajab
Rajab adalah saat dimana kita harus mulai bersiap diri. Ramadhan membutuhkan banyak persiapan. Memperbanyak dzikir dan sitigfar kepada Allah. Amalan dan doa bersifat umum yang diajarkan oleh Rasulullah Saww di bulan Rajab di antaranya: Memperbanyak membaca istighfar: Astaghfirullaha wa atubu ilayh; Dalam suatu riwayat disebutkan: “Barangsiapa yang tidak mampu berpuasa, maka hendaknya membaca tasbih 100 kali setiap hari, agar memperoleh pahala puasa di dalamnya. Tasbihnya sebagai berikut:
سُبْحَانَ الاِْلهِ الْجَليلِ، سُبْحَانَ مَنْ لاَ يَنْبَغِي التَّسْبِيحُ إِلاّ لَهُ، سُبْحَانَ اْلأَعَزِّ اْلاَكْرَمِ، سُبْحَانَ مَنْ لَبِسَ الْعِزَّ وَهُوَ لَهُ اَهْلٌ .
Artinya: Mahasuci Tuhan Yang Maha Agung, Mahasuci yang tak layak ditasbih kecuali Dia, Mahasuci Yang Maha Agung dan Maha Mulia, Mahasuci Yang Memakai pakaian keagungan dan hanya Dia yang layak memilikinya.